Jumat, 07 November 2014

Jodoh Idaman (?)

0 komentar

Tetiba siang tadi berlangsung obrolan tentang jodoh di antara kami, aku dan teman di kantor. Ya memang bukan hal yang tabu bagi kami untuk membicarakannya, tapi bisa dikatakan pembicaraan seputar ini sangat jarang kami lakukan.

Dan akhirnya, terlontarlah satu pertanyaan buatku. "Apa kriteria jodohmu?" Hoho... Aku sih yang penting sreg aja. Sreg?

Kedengerannya emang simple, tapi... sosok seperti apakah yang dikatakan "sreg" itu?
Yup, karena memang di belakang kata "sreg" ternyata ada sederet syarat yang musti dipenuhi. Haha... pusing daaaah!

Finally, sederet syarat pun terurai. Let's see..
1. Laki-laki, sehat jasmani rohani.
2. Mampu jadi imam (imam sholat, imam keluarga).
3. Mampu berbaur di masyarakat (I mean bukan hanya bisa ngobrol sama tetangga, tapi,,, ya minimal bisa khutbah lah. "Jangan khitbah aku kalau kamu tak bisa berkhutbah."

Lalu, ketiga syarat ini pun terangkum apik dalam satu kalimat >> lelaki sholih yang memiliki kafa'ah diniyah.

4. Berpenghasilan yang mapan. Bukan wanita kalau aku ngga matre. Haha...
5. Cakep! Ya kan dari pada aku ntar menjadi wanita yang kurang bersyukur karena telah menjadi istrinya. Makanya...
6. Dari keluarga baik-baik.
7. Berpendidikan.

Weh,, pede amat lu?
Hoho... justru ini karena aku sadar banget kalau diri ini banyak kurangnya. So, aku butuh dia yang mampu menuntunku agar senantiasa di jalan Allah.

Itu aja sih kriteria jodoh idamanku. Ngga muluk-muluk, wajar aja menurutku.
Semoga Allah mengijabah do'a hamba yang lemah ini, yang selalu ingin berada di jalanNya. Aamiin...

 

Wiwin's Space Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template